Karawang, - Wakil Bupati Karawang, H. Ahmad Zamakhsyari, kembali melakukan kunjungan kerja ke kantor Kecamatan. Kali ini, Wabup menyambangi kantor Kecamatan Purwasari, kamis (6/2/2020).
Dalam kunjungan tersebut, Wabup langsung memberikan arahan dan memantau kinerja Camat dan jajarannya.
Dalam dialog itu, Wabup meminta agar Camat, khususnya Mantri Polisi (MP) Kecamatan Purwasari agar tak hanya berpaku pada kegiatan dinas saja. Namun juga aktif memberikan sosialisasi program, serta memberikan pendidikan karakter kepada pemuda, remaja dan siswa di Purwasari.
"Jangan sampai lagi ada berita negatif di dunia pendidikan Karawang. MP harus aktif. Minimal tiga bulan sekali memberikan arahan ke sekolah-sekolah. Bisa kerja sama dengan Babinsa dan Babinkamtibnas," kata Wabup.
Wabup juga berharap agar program bantuan baik BNPT maupun PKH bisa tersampaikan dengan langsung dan terarah. Sehingga, Wabup tak lagi menerima laporan adanya penerima bantuan yang secara ekonomi masuk dalam kategori mampu bahkan sangat mampu.
"Setiap hari ada saja yang lapor. Kalau si A dapat bantuan. Padahal saya tau si A ini mampu. Jangan main-main sama uang rakyat. Kasian kalau sampai ada masyarakat yang butuh malah tak dapat," katanya. (diskominfo).