Karawang,- Plt. Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Karawang, H. Asep Aang Rahmatullah, S.STP, MP. didampingi Kepala Bidang E-Government Ade Kurnia S.Kom dan Kabid Humas Bagja Tri Karita menghadiri video conference (vidcon) dengan Kepala Bidang E-Government Dinas Komunikasi dan informatika (Diskominfo) Provinsi Jawa Barat Dian Istanti, S.Sos., M.A.P M.Si terkait tiga program unggulan yang akan dijalankan pada tahun 2021.

Vidcon berlangsung di ruang Command Center, Gedung Singaperbangsa Komplek Pemda Karawang dan diikuti oleh 27 Diskominfo Kabupaten/Kota se-Jawa Barat pada Senin, 8 Februari 2021.

Dalam vidcon tersebut diungkap bahwa ada 3 program yang perlu dilaksanakan oleh pemerintah kabupaten/kota, yakni pembangunan command center, wi fi untuk pelayanan publik dan pembangunan desa digital.

Kabid E-Government Diskominfo Karawang, Ade Kurnia S.Kom mengatakan, untuk Karawang mendapatkan fasilitas pembangunan pelayanan publik, yakni penyediaan wifi di beberapa tempat wisata seperti di Situs Rawagede, Candi Djiwa, Grand Canyon, Syech Quro dan Kecamatan Tirtajaya. Direncanakan tahun 2021 akan dilaksanakan provinsi.




Halo wargi Karawang, untuk informasi lebih lengkap. Wargi bisa akses melalui web berikut :
covid19.karawangkab.go.id

Data tersebut silakan digunakan wargi untuk proaktif agar saling mengingatkan untuk menjaga diri dan mengurangi interaksi sosial di zona merah dan hitam, tanpa reaksi sosial berlebihan.

KITA HARUS TETAP TENANG, TINGKATKAN KEWASPADAAN, DAN SELALU TERAPKAN PROTOKOL KESEHATAN 3M:
- MENJAGA JARAK
- MENCUCI TANGAN
- MEMAKAI MASKER


Follow Kominfo Official Media at
Diskominfokrwkab
@Diskominfokrwkab
@Diskominfokrwkab
www.karawangkab.go.id, www.diskominfo.karawangkab.go.id