Karawang,- Pemkab Karawang melalui Dinas Koperasi Kabupaten Karawang menggelar pameran produk Usaha Kecil dan Mikro (UKM) dan Jalan Sehat Bersama untuk memperingati Hari Koperasi Nasional (Harkopnas) ke-72 yang diselenggarakan di Halaman Islamic Center, Sabtu (7/9/2019).
Peringatan Hari Koperasi ke 72 kali ini mengusung tema Reformasi Total Koperasi di Era Revolusi Industri 4.0, koperasi diharapkan mampu menghadapi tantangan baru di dunia perkoperasian. Tidak hanya sekedar mengubah cara berbisnis dengan memanfaatkan perkembangan teknologi informasi, namun menyangkut persoalan mindset dan juga perubahan dalam sistem tata kelola. Maka koperasi harus melakukan reformasi total terhadap sistem yang sudah berjalan selama ini.
Bupati Cellica mengatakan, Koperasi dan usaha mikro harus memiliki jiwa wirausaha sejati yang pantang menyerah berinovasi dan mampu mengoptimalisasikan potensi-potensi ekonomi lokal dengan menciptakan lapangan usaha baru dan kesempatan kerja sebagai upaya mengurangi Angka kemiskinan.
"Satu satunya mencegah angka pengangguran adalah wadah koperasi itu sendiri. Kami pun wajib membina dan melindungi para pelaku koperasi dan UMKM," kata Bupati dalam sambutannya meresmikan produk UMKM.
Menurut Bupati, setahun ke belakang, Karawang berhasil meraih prestasi operasi dan UMKM karena komitmen dan semangat juang para pelaku koperasi itu sendiri. - "Saya harap momen ini menjadi momen kebangkitan koperasi,"ucapnya. (diskominfo)